Tema Umum :
“GTK Hebat, Indonesia Kuat”
“Kolaborasi Kegiatan Amfest 2025 antara kegiatan konvensional dan inovasi digital”
Tidak dapat dipungkiri, berkembangnya teknologi dari zaman ke zaman semakin masif sehingga kita sebagai manusia yang hidup di zaman ini harus lebih cepat tanggap dan sadar akan perubahan yang terjadi di segala bidang, termasuk di bidang pendidikan. Pendidikan dari masa ke masa akan selalu mengalami perkembangan yang membuat segala yang berhubungan dengan dunia pendidikan seperti guru dan siswa harus dapat beradaptasi secara tanggap dalam hal apapun.
Sebagai GTK yang memiliki rasa semangat dan pantang menyerah dalam menghadapi segala situasi dan kondisi apapun, baik dalam pembelajaran maupun kegiatan yang diselenggarakan oleh yayasan al muslim. Sebagai contohnya, ketika pelaksanaan kegiatan amfest 2025 yang diselenggarakan pada Sabtu, 18 Oktober 2025 dimana para tenaga kependidikan saling bekerja sama menyukseskan keberlangsungan acara.
Sebelum acara berlangsung, para guru dari seluruh unit saling bekerja sama mempersiapkan segala hal yang berkaitan dengan pelaksanaan acara seperti menyiapkan produk pameran, mempersiapkan tampilan siswa di panggung, dan lainnya. Misalnya di kegiatan pameran produk hasil karya siswa dan guru, dimana para guru dan perwakilan siswa menyajikan hasil produk mereka baik yang produk nyata maupun produk digital mulai dari unit PGTK, SD, SMP, SMA, SMK, STMIK sampai unit tilawati. Para pengunjung bisa melihat hasil karya siswa dan para guru di masing-masing stand unit.
Kita ambil contoh di unit SD. Pada stand pameran SD ada dua pameran yang ditampilkan yaitu pameran pendidikan dan pameran digital. Pada pameran pendidikan menampilkan beberapa pemeran hasil karya siswa seperti hasil lukisan siswa, hasil buku karya siswa dan guru, kerajinan totebag, kerajinan membuat rumah adat dan lainnya. Tidak hanya di produk nyata saja, ada beberapa karya digital yang bisa dilihat oleh pengunjung diantaranya menggambar 2 dimensi menggunakan aplikasi ibis paint lalu ada beberapa permainan kuis dengan website permainan untuk pembelajaran seperti blooket, zep quiz, spinwheel, proprofs, dan gamillab. Selain itu, ada demonstrasi cara menghasilkan gambar 3 dimensi yang dapat terlihat secara nyata menggunakan aplikasi assemblr dimana para pengunjung sangat terlihat tertarik dan beberapa ada yang mencoba. Dan untuk gamifikasi kuis, para pengunjung terlihat semangat ingin mencoba game yang ditampilkan di stand dimana ini membuat para pengunjung merasakan hal yang mungkin baru bagi mereka.

Kemudian, di sebelah stand unit pameran pendidikan SD, terdapat stand pameran digital SD yang tak kalah menariknya. Pada stand pameran digital unit SD, beberapa hasil karya siswa dan guru seperti video pembelajaran, catatan digital, papan tulis digital, kartu pos belajar, gamifikasi, poster digital dan komik digital. Dan beberapa pengunjung juga cukup tertarik dengan peragaan digital seperti komik digital dimana pengunjung tertarik untuk dapat mencoba membuat komik menggunakan canva. Selain itu, ada beberapa anak-anak dari sekolah lain yang tertarik untuk membuat kartu pos belajar dan lainnya.

Selain kegiatan display pameran, ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan di amfest seperti perlombaan di unit masing-masing, tampilan unit masing-masing di panggung, dan kegiatan bazar serta talkshow inspiratif. Misalkan di lomba unit sd mengadakan lomba mewarnai, tahfidz, dan fashion show. Pelaksanaan lomba berlangsung dengan cukup meriah dan tersusun dengan baik. Selain itu, ada penampilan di panggung dari masing-masing unit dimana untuk unit SD menampilkan penampilan angklung dan vocal group.


Dari kegiatan yang telah dilaksanakan, kegiatan Festival Al Muslim menjadi wadah nyata bagi guru untuk menunjukkan peran mereka sebagai tenaga kependidikan yang hebat dan kuat, bukan hanya dalam aspek mengajar, tetapi juga dalam membimbing, menginspirasi, dan menumbuhkan karakter peserta didik. Melalui berbagai lomba, pameran, dan pertunjukan yang melibatkan siswa, guru berperan aktif dalam merancang kegiatan yang menumbuhkan kreativitas, kolaborasi, dan semangat kompetitif sehat. Guru turut menjadi fasilitator yang memastikan setiap kegiatan festival berjalan edukatif, inklusif, dan bermakna, sehingga pengalaman belajar siswa melampaui ruang kelas.
Narasumber : Alvian Aditira Pratama – Guru Matematika
